Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter, Punya taman dibagian tengah dan Angkringan di rooftop

Pages

Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter, Punya taman dibagian tengah dan Angkringan di rooftop


Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter

Sibambo Studio - Kesan segar langsung terasa ketika Pertama kali menjumpai rumah kost ini. perpaduan material Batu alam dengan sedikit finishing cat warna grey pada fasad rumah , semakin menambah kesan rumah kost ini minimalis.


Seperti apakah rumah kost 2 lantai yang berdiri di lahan 11 x 26 m2 ini? Yuk kita intip!

Komposisi Ruang


Pada Lantai 1 terdapat 4 kamar kos yang dilengkapi dengan kamar mandi di dalam.  Posisi kamar kos yang beradai di belakang dapat diakses dari samping kiri bagian rumah. Di area Rumah pada lantai 1 terdapat 1 buah kamar tidur dan 1 kamar tidur helper dibalik garasi.


Sedang dilantai 2 kita bisa meihat terdapat 5 buah kamar kos dan 2 buah kamar pada bagian rumah. Kita juga dapat melihat terdapat selasar penghubung antara rumah dan area kost dengan tetap menyisakan void sebagai sirkulasi vertikal. Pada selasar dilantai 2, terdapat tangga bajayang menghubungkan area Rooftop yang bisa digunakan untuk bersantai.

Denah Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter
Denah Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter
Rumah Kost minimalis 2 lantai berukuran 11x26 meter

Dominasi tampak monokrom, hasil kombinasi batu alam cerah dan gelap berpadu dengan metrial material yang kontras berhasil membuat Kesan Minimalis . Pemilihan Jendela yang besar dan bidang garis garis vertikal dan horisontal, menjadi aksen pemanis pada bangunan ini. Nah rekan sibambo bisa merasakan nuansa asri pada area kos langsung didapat seketika setelah kita menyusuri akses masuk diseblah kiri.

Pemilihan warna cerah pada area kos dimaksudkan untuk memberikan kesan luas dan megah. Nah dilantai 2 diarea kos kita bisa merasakan asyiknya bercengkrama diarea selasar. Nah masuk kedalam rumah, kita bisa melihat bagaimana komposisi ruang tamu, ruang makan dengan view ketaman belakang, terdapat void, ruang santai dan ruang keluarga berpadu asyik pada rumah ini.
Bagian yang menarik pada rumah ini adlah roof garden, dimana kita bisa menikmati waktu istirahat kitapada bagian ini. Sore hari mungkin lebih enak ditemani secangkir kopi panas atau hidangan lainnya yang bisa kita santap sambil menikmati pemandangan.

Potongan A-A Rumah 11 x 26 meter
Potongan B-B Rumah 11 x 26 meter

Fasad Rumah
Tampak Depan
Tampak Samping

Nah demikianlah review desain rumah tinggal yang menyatu dengan rumah kost 2 lantai yang tampil menarik dengan tema Minimalis.


Bagaimana setelah mengulik rumah diatas? Apakah Anda tertarik dengan konsep yang serupa? Atau ingin lebih personal sesuai dengan apa yang Anda impikan selama ini dan tampil beda?



Anda dapat menghubungi ke : 0812 3888 2786 / 085863110612

Atau ke;

Email: sibambostudio@gmail.com
Facebook : Sibambo



Instagram : inspirasirumah_id & sibambostudio

Video Review Youtube : https://youtu.be/jjhHqLhwTfM

Tidak ada komentar :

Posting Komentar