Aneh! Depannya Ruko Belakangnya Kontrakan 2 Lantai Ini Berdiri di Lahan yang Tak Lazim!

Pages

Aneh! Depannya Ruko Belakangnya Kontrakan 2 Lantai Ini Berdiri di Lahan yang Tak Lazim!

Desain kost minimalis di lahan asimetris


Sibambo Studio - Apa jadinya jika ruko dan rumah dijadikan satu lahan? Ya, bangunan milik Bp. Guntur ini memiliki bentuk lahan yang bisa dibilang tidak lazim dari bangunan pada umumnya.

Walau demikian justru memberikan beberapa keuntungan, yaitu luas lahan ini mampu mengakomodasi keinginan Sang Pemilik dimana bagian depan rumah ini difungsikan sebagai ruko dan bagian belakangnya difungsikan sebagai rumah tinggal yang akan disewakan.

Untuk menjelajahi bangunan yang unik ini mari kita simak dibawah berikut. Yuk!



Komposisi Ruang

Melangkahkan kaki pada bangunan yang didirikan di daerah Pekalongan, Jawa Tengah ini maka akan menjumpai dua buah ruko pada sisi kanan dan kiri, seolah akses utama menuju rumah ini menjadi pemisahnya.

Karena pada bangunan kali ini terdapat dua buah rumah tinggal dan dua buah ruko sehingga menjadikan komposisi ruangnya seperti miror atau cermin.

Beranjak meninggalkan area ruko, maka akan menjumpai dua buah pintu masuk pada sisi samping dan depan sebagai akses menuju ke area rumah tinggal ini. 

Masuk, pada area rumah tinggal masing - masing memiliki sebuah ruang tamu, ruang keluarga pada tengah bangunan, sebuah kamar mandi, dapur pada bagian belakang, mushola sebagai space untuk sholat, serta dua buah kamar tidur yang terletak di bagian tengah dan belakang lantai satu ini.
Denah ruko 1 lantai lahan asimetris
Denah Ruko dan Kost Minimalis Lahan Asimetris

Pindah menuju ke lantai dua rumah ini dengan menggunakan tangga bermodelkan tangga spiral maka akan menjumpai sebuah space yang bisa difugsikan sebagai ruang santai, ruang kerja, atau mini library pun dapat hadir menyambut dari sesiapun yang dari lantai di bawahnya.

Tak jauh, terdapat pula sebuah kamar tidur lengkap dengan view belakang rumah.

Pada lantai dua ini juga disediakan balkon untuk sekedar menikmati cuaca pagi atau sore hari sekaligus dapat dipergunakan sebagai area jemur pada kondisi tertentu.

Setelah menjelajahi bangunan ini bisa disimpulkan bahwa bangunan ini adalah kembar. Ya, walaupun kembar tentu tetap ada yang berbeda pada beberapa bagian. Apakah Anda dapat menemukannya?


Detail Fasad/ Bentuk

Desain Kost Minimalis 2 Lantai
Tampak Ruko dan Kost Minimalis Lahan Asimetris



Tampil dengan gaya yang simpel dan efisien dalam penggunaan material finishing menjadikan bangunan ini mudah dikenali sebagi bangunan berhakuan minimalis.

Dengan hadirnya beberapa bumbu pada fasad seperti hadirnya cat berwarna jingga yang mencolok, didampingi dengan hadirnya elemen batu alam andesit alur pada sudut bangunan membuat tampilan dari depan bangunan ini yaitu ruko berhasil tampil simpel namun tak membosankan terutama bagi konsumen yang sering datang ke kedua ruko ini maupun penghuni rumah ini sendiri.


Nah, untuk Anda yang memiliki lahan dan iNgin dikembangkan seperti miliki Bapak Guntur yaitu ruko maupun rumah dengan konsep yang Anda idamkan namun tak merogoh kocek dalam Anda bisa menghubungi ke  085863110612 / 085798809096

Atau ke :
Email: sibambostudio@gmail.com
fanspage : Sibambo
Instagram : inspirasirumah_id


Semoga Menginspirasi Anda :)

Tidak ada komentar :

Posting Komentar