Desain Rumah Minimalis di Lahan 11.5 x 13.5 M yang Penuh Pesona Etnik

Pages

Desain Rumah Minimalis di Lahan 11.5 x 13.5 M yang Penuh Pesona Etnik

DESAIN RUMAH MINIMALIS SATU LANTAI 11.5 x 13.5 M

Sibambo Studio - Rumah tinggal satu lantai yang bergaya minimalis berukuran 11.5 x 13.5 m pemiliknya ialah Bapak Hadi Kristanto asal Demak, Jawa Tengah. Tampilan rumah yang memikat mata dengan adanya ornamen GRC profil ini didesain oleh Tim Sibambo Studio; Tn. Aab Elkarimi dan Tn. Satrio Dwi Ananda.

Banyak hal yang menarik dari rumah ini, apa saja kelebihannya? Yuk simak ulasan lengkapnya!


Komposisi Ruang

Rumah ini memiliki tiga buah kamar tidur yang diposisikan di pojok bangunan dengan dilengkapi sebuah jendela. Hal ini dilakukan agar kamar tidur mendapatkan suplai cahaya dan udara alami yang maksimal.

Untuk public space rumah ini yang ditempatkan di tengah terbuka hingga ke belakang. Area ruang tamu, ruang makaan sampai ke taman belakang dapat dipandang mata dan juga akan menciptakan kesan ruangan yang lapang ketika anda mulai mebuka pintu rumah.

Ruang keluarga yang diampit oleh dua buah kamar tidur berfungsi sebagai peredam dan bagi anda yang gemar menonton film dirumah mungkin akan merasa seperti berada di sebuah bioskop. Anda penggemar film tapi mager ke bioskop? Datangkan saja atmosfer bioskop di ruang keluargamu.

Sesuai fungsinya second entrance rumah ini terletak pada samping rumah yang langsung menuju ke dapur dan juga ruang makan.

Teras rumah yang luas berukuran 4.50 x 2,05 m sangat memungkinkan untuk menerima tamu atau obrolan ringan di teras rumah ini. Mungkin juga untuk memantau berita di pagi hari ditemani secangkir kopi ataupun teh.

Untuk carport ditempatkan sisi kanan hal ini agar tampak rumah tetap tampil menawan kala ada mobil di carport. Carport ini dapat menampung sebuah mobil MPV hingga dua buah mobil SUV.

Dibawah ini adalah gambar denahnya. Yuk jelajahi!

DENAH RUMAH MINIMALIS SATU LANTAI 11.5 x 13.5 M
Denah Rumah Minimalis Satu Lantai 11.5 x 13.5 m


Detail Tampak/Fasad

Bersih dan memikat! Begitulah tampilan rumah ini. Perpaduan selaras antara dinding berwarana grey, Ornamen bunga yang terbuat dari GRC Profil, batu alam dan juga kusen yang berwarna putih menjadikan rumah ini berhasil tampil keren dan unik.

Kolom depan rumah yang berbalutkan batu alam yang berwarna gelap membuat kesan rumah yang kokoh dan kuat. Dan adanya elevasi tangga pada teras seolah memberikan sambutan selamat datang bagi yang menapakkan kakinya.

Tonjolan khas rumah minimalis ditunjukan dua buah garis vertikal yang menusuk atap rumah.
Tetap tampil asri dengan taman mungil dan pot dari pasangan batu bata. Belum lagi tampilan lighting pada rumah ini, kian cantik dikala malam tiba.

Daripada membuat anda makin penasaran, berikut penampakan rumah milik Bapak Hadi ini dari berbagi sisi.

TAMPAK RUMAH MINIMALIS SATU LANTAI 11.5 x 13.5 M
Tampak Rumah Minimalis Satu Lantai 11.5 x 13.5 m

TAMPAK RUMAH MINIMALIS SATU LANTAI 11.5 x 13.5 M
Prespektif Tampak Rumah  Minimalis Satu Lantai 11.5 x 13.5 m


Bagaimana?

Sudah terbayang akan membangun seperti apa untuk hunian impian anda?Lantai

Ingin juga wujudkan hunian impian bersama kami?
Segera hubungi Sekarang!

WA: 0857 9880 9096 / 085863110612


Email: sibambostudio@gmail.com
fanspage : Sibambo
Instagram : inspirasirumah_id

Tidak ada komentar :

Posting Komentar