Dengan Bentuk Atap Unik Ini Rumah Anda Akan Tampil Beda

Pages

Dengan Bentuk Atap Unik Ini Rumah Anda Akan Tampil Beda

Desain Rumah Setengah Kuda - Kuda 2 Lantai

Sibambo Studio - Rumah Minimalis 2 lantai dengan permainan atap setengah kuda - kuda yang berdiri di lahan 10 x 28 meter. Pemilik rumah yang berani tampil beda ini ialah Bapak Manukas asal Aceh. Tentunya rumah ini ini didesain oleh Tim Sibambo Studio; Tn. Aab Elkarimi dan Tn. Satrio Dwi Ananda.

Yuk kita selami ada apa saja yang menarik dari rumah ini! Let's Go!

Detail Fasad/Bentuk

Bila melihat gambar diatas anda dapat melihat fasad rumah dengan permainan atap pelana dengan atap setengah kuda - kuda. Atap rumah inilah yang membuat tampil beda dan menarik perhatian siapapun yang melewatinya.

Rumah begaya minimalis ditunjukkan dengan warna dari plester acian tanpa cat dan batu alam candi. Adanya taman di sisi kiri dan kanan rumah kian mempercantik rumah ini dan menciptakan kesan asri pada hunian.

Dan apabila rumah ini di lihat dari depan maka tidak akan menyangka bahwa ada akses second entrance di sisi kanannya. Hal ini disebabkan warna dinding paling kanan sama dengan warna tembok keliling rumah ini, ternyata dinding pun bisa berkamuflase ya hehe :D

 

Komposisi Ruang

Pada rumah tinggal ini memiliki empat buah kamar tidur. Terdapat tiga buah di lantai satu dimana ada dua buah kamar yang dilengkapi dengan kamar mandi dalam. Sementara satu sisanya ada di lantai dua.

Sejatinya rumah ini didesain agar dapat memanfaatkan sirkulasi udara dan cahaya alami dengan menghadirkan jendela di setiap kamarnya dan juga bouvent di setiap kamar mandinya, Bisa menghemat fulus untuk bayar listrik kan?

Tak hanya itu adanya pantry yang berdekatan dengan akses second entrance membuat anda berasa sedang di dalam cafe lho! Tertarik? Serahkan desain rumahmu kepada kami :D

Nih, dibawah ini anda dapat melihat denah lantai satu rumah ini!
Desain Rumah Setengah Kuda Kuda 2 Lantai
Denah Rumah Minimalis Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai


Berpindah ke lantai dua hanya ada kamar tidur dan ruang baca. Ruang baca di lantai dua ini cocok bagi anda yang yang sedang mencari ide atau menulis di web atau blog seperti ini.

Anda berkepribadian Introvert? Maka kamar tunggal di lantai dua ini adalah jawabannya karena kamar ini akan menciptakan ruangan yang tenang dan terhindar dari hingar bingar di rumah.

Dilihat dari komposisi ruangnya rumah ini dikategorikan sebagai rumah tumbuh yaitu sewaktu waktu pemilik menginginkan adanya tambahan ruang pada area belakang rumah maupun pada lantai dua. Pas bagi anda yang ingin memiliki rencana di kemudian hari untuk rumah.

Penasaran? Dibawah ini gambar denah lantai duanya!
Desain Rumah Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai
Denah Rumah Minimalis Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai

Nah, berikut cuplikan dokumen perencanaan yaitu potongan dan detail tampak beserta visualisasinya pada Rumah Minimalis 2 lantai milik Bapak Manukas bisa anda lihat gambar dibawah ini :
Desain Rumah Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai
Potongan Rumah Minimalis Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai

Desain Rumah Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai
Detail Tampak Rumah Minimalis Atap Setengah Kuda Kuda 2 Lantai



Bagaimana?

Sudah terbayang akan membangun seperti apa untuk hunian impian anda?Lantai 

Ingin juga wujudkan hunian impian bersama kami?
Segera hubungi Sekarang!

WA: 0857 9880 9096 / 085863110612


Email: sibambostudio@gmail.com
fanspage : Sibambo
Instagram : inspirasirumah_id

Tidak ada komentar :

Posting Komentar